Bhabinkamtibmas Bersama Warga Amankan Pelaku Pencurian Burung Kicau

    Bhabinkamtibmas Bersama Warga Amankan Pelaku Pencurian Burung Kicau

    JEMBER - Polsek Sumbersari Polres Jember mengamankan seorang pelaku pencurian burung kicau yang kepergok saat akan beraksi di jalan woltermongisidi Kelurahan kranjingan Kecamatan Sumbersari Kabupaten Jember. 

    Kapolsek Sumbersari Kompol Sugeng SH mengungkapkan, tersangka yang dipergoki mencuri tersebut berinisial AF(27) warga Kelurahan kranjingan Kecamatan Sumbersari, Kabupaten Jember.

    Tersangka AF diamankan usai aksinya dipergoki bhabinkamtibmas dan warga saat tersangka AF melancarkan aksinya, Senin (12/09/ 2022)sekitar jam 20.00 wib

    "Kronologisnya Pada saat pemilik burung ada dirumah melihat ada seseorang yang mencurigakan mondar mandir disekitar rumah korban maka menghubungi Bhabinkamtibmas kelurahan kranjingan Bripka Haris dan beberapa warga untuk memantau yang ternyata setelah dipantau ternyata tersangka AF masuk halaman rumah korban dan tersangka tertangkap tangan sewaktu menurunkan sangkar burung dan mengeluarkan burung dari sangkarnya sehingga korban bersama dgn warga dan bhabinkamtibmas mengamankan tersangka saat mengeluarkan burung punglor merah dari dalam sangkarnya, Akibat kejadian tersebut pelapor menderita kerugian kurang lebih Rp. 3 juta, sebelumnya tersangka AF merupakan residivis pencurian kotak amal di masjid tahun 2021.

    Dari tangan tersangka, Petugas mengamankan 1 buah kurungan warna merah, 1 buah slongkop kurungan warna biru, 1 buah burung punglor /anis kembang.

    Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya pelaku AF diamankan di Mapolsek Sumbersari, Ia terancam pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan (Curat) yang ancaman hukumannya maksimal 7 tahun penjara.

    polres jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/22 Balung Bersama Tiga...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami